UNIDA Gontor – Dalam rangka menjaga ukhwah islamiyah antar mahasiswa HMP PBA UNIDA Gontor mengadakan acara Family Gathering. Acara yang diadakan pada hari Rabu, 16 September 2020 tersebut langsung dihadiri oleh Dekan Fakultas Tarbiyah, Dr. Agus Budiman, M,Pd dan Ka Prodi PBA al-Ustadz Muhammad Wahyudi, M.Pd, serta para dosen dan seluruh mahasiswa prodi Pendidikan Bahasa Arab.
Acara Family Gathering yang dibuka dengan sambutan dari Ka Prodi tersebut dilanjutkan dengan pemberian sertifikat sebagai penghargaan dan apresiasi kepada para mahasiswa teladan. Mahasiswa teladan tersebut yang memiliki kriteria dengan nilai IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) tertinggi dan bagi yang menyelesaikan setoran hafalan pertama sebelum diadakannya ujian tahfidz di setiap semesternya. Penyerahan sertifikat langsung diserahkan oleh Dekan Fakultas Tarbiyah, Dr. Agus Budiman, M.Pd. Mahasiswa tersebut antara lain:
- IPK Tertinggi :
Semester 7 : Aries Fauzan Najib & Nasrullah Fauzi (3,56) (PBA 7)
Semester 5 : Naufal Akmal Syammary (3,6)
Semester 3 : Hasan Al Mubarok Sidik (3,75) - Setoran Hafalan Tergiat :
Semester 7 : Heriyadi
Semester 5 : Haris Furqon Hasbi Firmansyah (PBA 5)
Semester 3 : Raksa Adhomata Dinika, Andika Pratama, Zaki Abdul Muhaimin, Miftahul Khoir
Semester 1 : Annas Khoiri

Dalam sambutannya, al-Ustadz Dr. Agus Budiman M.Pd meyampaikan, “Jadilah mahasiswa yang berkapasitas dan berkaliber”. Sebuah kata yang sederhana namun memiliki makna yang sangat mendalam. Setelah sambutan dari Dekan Fakultas Tarbiyah dilanjutkan dengan acara penampilan dari mahasiswa semester 1 dan 7, yaitu penampilan Band dan tari Malulo.
Acara kemudian ditutup oleh do’a yang dibacakan Al-Ustadz. Alif Cahya Setiyadi, M.A. Seluruh rentetan acara Family Gathering PBA Perdana tahun 2020 berjalan khidmat dan akan dilaksanakan setiap bulannya sebagai wadah untuk menimba ilmu dari dosen-dosen senior UNIDA Gontor sambil menyelami nilai-nilai kepondokmodernan.




Penulis : Ardiman Fadhhil (Mahasiswa PBA Semester 3)
Reviewer : Muhammad Wahyudi, M.Pd (Ka Prodi PBA UNIDA Gontor)